Skip to content

PRESS RELEASE ZOO CHECK 2024

PRESS RELEASE

ZOO CHECK

KSSL FKH UGM

2024

Gambar 1. Sesi Foto Bersama Zoo Check 2024

Zoo Check 2024 merupakan kegiatan yang dilakukan oleh Departemen Pelatihan dan
Pengkajian Kelompok Studi Satwa Liar FKH UGM yang bertujuan untuk mengetahui peran
dokter hewan, manajemen pemeliharaan satwa, dan upaya penerapan nilai-nilai animal
welfare di kebun binatang.

Tahun ini, kegiatan Zoo Check yang bertemakan “Zoo Check: Successful GSMP
through Banteng Workshop” dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 September 2024 di Taman
Safari Indonesia II Prigen dan Alun-Alun Batu. Kegiatan Zoo Check 2024 diikuti oleh 46
orang mahasiswa aktif Fakultas Kedokteran Hewan UGM.

Seluruh peserta Zoo Check 2024 berangkat menuju ke Taman Safari Indonesia II
Prigen pada hari Jumat, 27 September 2024 pukul 22.42 WIB dengan titik kumpul di
Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada. Peserta tiba di Taman Safari
Indonesia II Prigen pada pukul 08.55 WIB kemudian sarapan terlebih dahulu. Setelah semua
peserta selesai sarapan, pada pukul 09.15 WIB dilakukan pembukaan dengan beberapa
sambutan diantaranya sambutan oleh ketua pelaksana Zoo Check, ketua umum KSSL, dan sambutan dari Bapak Eko Windarto, S. Taman Safari Indonesia II Prigenri Taman Safari
Indonesia II Prigen. Kemudian peserta melakukan pretest sebelum dilanjutkan dengan sesi
presentasi materi oleh Bapak Eko Windarto, S. Si., M. Sc. dengan materi yang disampaikan
mengenai Populasi Banteng Ex Situ di Indonesia. Setelah sesi materi selesai, peserta
melakukan safari adventure selama kurang lebih satu jam untuk mengamati hewan yang ada
di Taman Safari Indonesia II Prigen baik dalam aspek manajemen pemeliharaan hingga
penerapan nilai-nilai animal welfare.

Setelah sesi safari adventure selesai peserta melanjutkan sesi workshop mengenai
Inseminasi Buatan (IB) pada Banteng bersama team Taman Safari Indonesia II Prigen.
Kemudian setelah selesai melakukan workshop yang dibagi menjadi 4 pos dengan rincian;
pos 1 mengenai koleksi semen banteng dengan metode masase; pos 2 mengenai
kriopreservasi semen; pos 3 mengenai pengukuran biometri F1; dan pos 4 mengenai exhibit.
Pada pukul 13.30 WIB, peserta diberikan waktu untuk istirahat, ibadah, makan, serta
diberikan waktu bebas untuk bermain wahana di Taman Safari Indonesia II Prigen hingga
pukul 16.00 WIB. Pada pukul 16.00 WIB peserta diminta untuk kembali ke bus dan bersiap
untuk melanjutkan perjalanan ke Alun-Alun Batu. Setelah berkumpul dalam ruangan
dilakukan sesi penyerahan plakat kepada pihak Taman Safari Indonesia II Prigen sebagai
ucapan terima kasih atas kerjasama dan partisipasi dalam rangkaian Zoo Check 2024.
Kemudian sebagai penutup acara, seluruh peserta melakukan sesi foto bersama dengan pihak
Taman Safari Indonesia II Prigen.

Gambar 2. Sesi Pemaparan Materi oleh Bapak Eko Windarto, S. Si., M. Sc.

Gambar 3. Sesi Workshop Koleksi Semen Banteng Metode Masase

Perjalanan menempuh waktu sekitar 3 jam untuk menuju ke Pusat Oleh-Oleh (Malang
Strudel) dan Alun-Alun Batu. Sesampainya di Malang Strudel pada pukul 19.Prigen, peserta
diberikan waktu berbelanja hingga pukul 20.30 WIB. Pada pukul 20.30 WIB, peserta sudah
diminta untuk kembali berkumpul di bus untuk melakukan perjalanan ke Alun-Alun Batu
untuk makan malam. Perjalanan dari Pusat Oleh-Oleh ke Alun-Alun Batu hanya
membutuhkan waktu sekitar 5 menit. Setelah sampai seluruh peserta turun dari bus dan
dipersilahkan untuk makan malam dan diberikan waktu bebas hingga 22.00 WIB. Setelah itu
peserta diminta untuk berkumpul kembali dan melakukan pulang ke Fakultas Kedokteran
Hewan Universitas Gadjah Mada. Ditengah perjalanan pulang, tepatnya pada pukul 22.45
WIB hingga pukul 23.00 WIB dilakukan sesi posttest untuk menilai pemahaman peserta
tentang materi yang telah diberikan ketika di Taman Safari Indonesia II Prigen.

Secara keseluruhan pelaksanaan Zoo Check 2024 berjalan dengan lancar. Pada
pelaksanaan Zoo Check 2024 tidak ada kendala teknis yang terjadi, hanya saja waktu
keberangkatan kurang sesuai dengan waktu yang tertera pada rundown dan terdapat
miskomunikasi dengan supir bus yang seharusnya perjalanan setelah dari Taman Safari
Indonesia II Prigen menuju Kayu Tangan Malang menjadi ke Pusat Oleh-Oleh Batu.
Meskipun ada kendala, hal ini dapat diatasi dengan baik dengan mengganti destinasi
berikutnya menjadi ke Pusat Oleh-Oleh (Malang Strudel) dan Alun-Alun Batu. Meski begitu,
seluruh peserta Zoo Check 2024 tetap sampai di Taman Safari Indonesia II Prigen dengan tepat waktu dan tetap bisa bermain serta berbelanja oleh-oleh dengan nyaman.

Dengan diadakannya Zoo Check 2024 yang mengusung tema Zoo Check: Successful
GSMP through Banteng Workshop diharapkan peserta semakin memahami dan peduli tentang
upaya konservasi dan perlindungan spesies hewan yang terancam.

SDGs 4: Quality Education, SDGs 4: Pendidikan Bermutu, SDGs 15: Life on Land, SDGs
15: Menjaga Ekosistem Darat.

Salam Lestari!

Narahubung: 0858 7671 2676 (Bintang Bagoes Satriawan)

Penulis: Mutiara Sahda Phrameswari Lazuardi Gilang Pertiwi

Credit foto: Dzaky Alvaro Riski